Kemudian kalian benar-benar akan ditanya pada hari itu tentang kenikmatan (di dunia itu)

Scan the qr code to link to this page

Hadis
Uraian
Tampilkan Terjemahan
Faidah dari Hadis
Klasifikasi
Tampilan lengkap...
Zubair bin 'Awwām meriwayatkan: Ketika turun ayat, "Kemudian kalian benar-benar akan ditanya pada hari itu tentang kenikmatan (di dunia itu)" [QS. At-Takāṡur: 8], Zubair berkata, "Wahai Rasulullah! Nikmat mana yang akan ditanyakan pada kita, padahal yang ada hanya kurma dan air?" Beliau bersabda, "Ketahuilah, itu akan terjadi."
Hadis hasan - Diriwayatkan oleh Tirmiżi

Uraian

Ketika turun ayat ini: "Kemudian kamu benar-benar akan ditanya pada hari itu tentang kenikmatan (di dunia itu)", yakni kalian akan ditanya tentang mensyukuri nikmat yang Allah berikan kepada kalian. Zubair bin 'Awwām -raḍiyallāhu 'anhu- bertanya, "Wahai Rasulullah! Nikmat mana yang akan ditanyakan pada kita? Yang ada hanyalah dua macam nikmat yang tidak perlu mengundang pertanyaan, yaitu kurma dan air!" Nabi ﷺ bersabda: Ketahuilah! Sungguh kalian akan ditanya tentang nikmat apa pun, sekalipun dengan keadaan kalian ini, karena keduanya adalah nikmat besar di antara nikmat Allah Ta'ala.

Faidah dari Hadis

  1. 1- Penegasan terhadap syukur nikmat kepada Allah Ta'ala.
  2. 2- Semua nikmat akan ditanyakan pada hamba di hari Kiamat, sedikit maupun banyak.

Klasifikasi

Pengiriman sukses